Pages

Heavy Slow Rock 14 (Atlantic Records)


Sebenarnya saya hendak berlama-lama memajang kaset ini pada kolom segera tayang, karena desain covernya yang menampilkan seorang rocker dengan kawat gigi ini menghasilkan penampakan yang kocak, hingga dapat menghiasi blog ini menjadi lebih seru. Namun beberapa pengunjung sedang menunggu untuk segera mengetahui lagu-lagunya. Memang lagu-lagu yang bernuansa heavy slow rock ini selalu menggoda.

Kaset seri Heavy Slow Rock yang ke-14 ini hasil racikan dari Atlantic Records yang pernah dirilis  pada tahun 1980. kaset ini mengemas 12 buah lagu bernuansa heavy slow rock yang pernah beredar pada akhir tahun 70an hingga awal tahun 80an, beberapa diantaranya dibawakan oleh musisi-musisi rock yang yang beken pada zaman itu.

Sebuah grup band penganut aliran progressive rock asal Inggris yaitu Barclay James Harvest turut serta disini dan mereka menyumbangkan dua buah lagunya sekaligus yaitu How Do You Fell Now dan Back To The Wall.

Kemudian ada Ken Hensley, seorang penyanyi, gitaris, keyboard, penulis lagu sekaligus produser asal Inggris yang pernah bergabung dengan grup band progressive rock yang kondang yaitu Uriah Heep. disini dia juga membawakan dua buah lagu andalannya yaitu Woman dan No More.

Kaset ini dibuka oleh seorang penyanyi asal Jerman yang tidak saya kenal sebelumnya yaitu Caro dengan lagu andalannya yang berjudul "Be Somebody". Dan jangan pernah melewati lagu Brightest Star (Santana), Surf's Up (Jim Steinman), You'll Be The One (Head East) yang cukup mempesona.

SIDE A:
1. Be Somebody - Caro
2. Woman - Ken Hensley
3. I Wanna see you - Joe Yamanaka
3. You'll Never Change Your Mine - Birtles & Goble
4. Brightest Star - Santana
5. Surf's Up - Jim Steinman
6. How Do You Fell Now - Barclay James Harvest

SIDE B:
1. Bird On The Beach - Eric Burdon
2. You'll Be The One - Head East
3. Lover - John Townley
4. Stop Dragging My Heart Alone - Stevie Nicks
5. Back To The Wall - Barclay James Harvest
6. No More - Ken Hensley

You'll Be The One - Head East

Now you're telling me you're going
Why you're leaving I don't know
I could tell you, you were wrong
But you're leaving heart and soul

But just before you change your life
And just before you go
Long before the morning light
There's something you should know

You'll be the one
Be the one, forever
Yes, you'll be the one
Be the one, forever

And now we're waiting for that train
One more hour and you'll be gone
And I'll be standing in the rain
Always seems to take so long

And just before you say goodbye
And just before you go
Long before the morning light
There's one thing you should know

Chorus:
Oh you'll be the one, you'll be the one
Forever and ever
You'll be the one, you'll be the one
Forever and ever

3 comments:

  1. keren banget mas blognya...sekedar saran seandainya list lagunya bisa diputar atau didownload...tambah keren lagi mas...hehhe (y)

    ReplyDelete
    Replies
    1. https://ulozto.net/file/crEqYCKQiL46/v-a-evergreen-slow-rock-1990-by-bayoeday-zip#!ZGV0ZQR2AJDmLJV1ZQxjZwx1Z2MzAGL0GTx0YwSMMwWhrJL1BN==

      Delete
  2. Head East - You'll Be The One
    Kereen juga lagunya .....

    ReplyDelete